kuretase di dokter panji curup


Sejujurnya tulisan ini dibuat hanya sebagai pengingat bagiku saja, namun tidak ada salahnya kubagikan kepada pembaca sekalian agar bisa menjadi referensi ataupun perbandingan terkait kuretase.

Langsung saja, kali ini aku akan membagikan pengalaman istriku kuretase di dokter panji, curup - kabupaten rejang lebong, bengkulu.

1. Alamat

Klinik dr. Panji beralamat di simpang lampu merah talang rimbo lamo, kabupaten rejang lebong, bengkulu, atau mudahnya di lorong dekat kantor disdukcapil kabupaten rejang lebong. dr. Panji sendiri memiliki nama asli Kalber Kifli Panjaitan, namun akrab dipanggil dr. Panji. 

Alamat detail klik disini 

Saat tulisan ini dibuat, dokter yang menamatkan gelar Spesialis Obstetri dan Kinekologi Sp.OG (Kebidanan dan Kandungan) dari Universitas Gadjah Mada (UGM) tahun 2007 ini juga aktif bertugas di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rejang Lebong.

2. Proses Kuretase

Bukan bermaksud sok tahu soal proses kuret menguret, namun berhubung ini kuretase ketiga kalinya, jadi pengalaman cukup memberiku sedikit informasi mengenai kuretase ini.

Proses kuretase di klinik dokter panji ini prosesnya hampir sama dengan kebanyakan proses kuretase yang ada, yaitu menggunakan laminaria, dan tahukah Anda proses memasukkan laminaria dan waktu menunggu dari laminaria masuk hingga dikuret itu tidak sebentar, membutuhkan waktu sekitar 12 jam, dan selama itu pula rasa sakitnya dimasukkan laminaria harus Anda rasakan, rasa nyeri, senggugut dan sebagainya akan Anda rasakan selama proses pembukaan mulut rahim ini dengan bantuan laminaria.

Saya pernah menulis proses kuretase yang tidak sakit disini

Laminaria sendiri merupakan rumput laut cokelat yang sudah digunakan untuk membantu proses pembukaan mulut rahim sejak jaman dahulu kala. Saya salut dengan penemu nya dahulu yang bisa mengetahui bahwa tanaman ini bisa digunakan untuk keperluan medis.

Setelah pemasukan laminaria (sebaiknya dimasukkan sore hari atau sehabis maghrib), Anda bisa memilih rawat inap di klinik tersebut atau pulang ke rumah dan datang kembali ke klinik pukul 09.00 pagi hari berikutnya untuk dilakukan proses kuretase.

Dari pengalaman istri kuretase sebelum-sebelumnya pun, kuretase itu tidak memakan waktu lama, paling lama 5 menit selesai, yang lama adalah proses pembukaan mulut rahimnya saja. Saat dikuret pasien akan dibius total, dan setelah proses selesai, paling 2-3 jam kemudian, jika semuanya berjalan lancar, pasien diperbolehkan untuk pulang.

3. Biaya

Berbicara soal biaya, bisa dikatakan kuret di klinik dokter panji ini cukup ramah dikantong, jika di kuretase-kuretase sebelumnya bisa memakan 4-5 juta rupiah, biaya kuret di dokter panji adalah Rp 2.750.000,- (biaya kuret Rp 2,5juta ditambah Rp 250ribu pemasangan laminaria).

Namun jangan lupa, ada harga ada rupa. Untuk pelayanan dan profesionalitas, sepertinya dokter Kalber Kifli Panjaitan ini tidak usah diragukan, pengalaman 13 tahun menjadi dokter kandungan sudah cukup menjawab performa dokter kelahiran Tebingtinggi, sumatera utara ini.

Saya rasa sekian dulu tulisan saya mengenai kuretase di dokter panji curup kali ini, semoga bermanfaat.

Posting Komentar untuk "kuretase di dokter panji curup"