Melihat keindahan puri tri agung bangka

Puri tri agung bangka
Puri tri agung. Sumber: pribadi
Kali ini saya akan coba sharing pengalaman saya melihat keindahan puri tri agung bangka.

Puri tri agung bangka sendiri diresmikan 18 Januari 2015 oleh menteri agama dan menteri pariwisata saat itu.

Puri tri agung sendiri menganut tiga aliran, yaitu khonghucu, budhaisme dan taoisme.

Keindahan puri tri agung ini dapat terlihat dari laut lepas, sebab puri tri agung bangka ini memang terletak di tepi pantai, tepatnya pantai tikus emas.

Selain dari bentuknya yang bulat bertingkat seperti topi, didalam puri tri agung ini juga terdapat tiga patung yaitu kong zhi, syakamuni, dan lao zi.
Puri tri agung bangka
Patung kong zhi, syakamuni, dan lao zi. Sumber: pribadi
Pada bagian depan puri tri agung terdapat tempat pembakaran hio yang berkepala naga.

Dibagian sisi samping terdapat patung dewi kwan im yang didepan nya juga terdapat tempat pembakaran hio.
Puri tri agung bangka
Patung dewi kwan im. Sumber: pribadi
Puri tri agung terletak diatas bukit, sehingga dari puri tri agung kita dapat memandang ke pantai tikus emas dan laut kepulauan bangka dengan aktivitas penambang timah di lautnya.

Puri tri agung bangka beralamat di Pantai Tikus, Parit Padang, Sungai Liat yang berjarak sekitar  30 km dari kota pangkalpinang.

Untuk melihat keindahan puri tri agung, Anda bisa menggunakan mobil atau motor yang memakan waktu sekitar 45 menit dari pusat kota pangkalpinang.

Jalanan menuju puri tri agung ini bisa dikatakan sangat bagus, jalan lurus, mulus serta pepohonan khas pantai siap menyambut Anda disepanjang perjalanan menuju puri tri agung.

Adapun tarif wisata di puri tri agung ini adalah gratis, sehingga bisa dikatakan berkunjung ke puri tri agung ini adalah wisata murah meriah.

Saya rasa itu dulu share jalan-jalan saya di puri tri agung bangka, semoga bermanfaat.


Posting Komentar untuk "Melihat keindahan puri tri agung bangka"