PT. Oki pulp and paper mills, perusahaan kertas terbesar di dunia saat ini


pabrik kertas terbesar di dunia
pt. oki pulp and paper mills
Mungkin sebagian Anda yang mencari artikel ini sudah tahu Apa itu PT. OKI Pulp? Ya benar, PT Oki Pulp atau nama lengkapnya PT. OKI Pulp and Paper Mills adalah perusahaan kertas yang beralamat di Jalan Raya Riding - Air Sugihan Km 62, Desa Bukit Batu, Kecamatan Air Sugihan, Kabupaten Ogan Komering Ilir, Provinsi Sumatera selatan.

Hingga artikel ini diterbitkan, pabrik kertas tersebut masih menjadi pabrik kertas terbesar se-dunia. Lantas Apakah yang membuatnya terbesar se-dunia? Jawabannya adalah terletak pada boilernya yang hingga saat ini belum ada pabrik kertas yang bisa menyamai kapasitasnya.

Untuk menuju pabrik kertas terbesar sedunia ini, ada beberapa cara yang bisa ditempuh, yakni melalui jalur darat dengan menempuh waktu sekitar 6 jam atau jalur air yang hanya menempuh waktu sekitar 1,5 hingga dua jam saja.

Pabrik kertas ini memang terbilang unik, sebab terletak didalam pedalaman hutan belantara. Tapi jangan salah, meskipun didalam hutan belantara, segala fasilitas didalam pabrik ini bisa dibilang cukup lengkap. Ada rumah karyawan, ada pusat bisnis (ATM, indomaret, alfamart) dan aku tidak tahu ada apalagi fasilitasnya, hha...

Study pembangunan pabrik kertas terbesar di dunia ini sudah dimulai sejak tahun 2009, dan mulai dibangun pada tahun 2014. Mesin-mesin yang ada didalam pabrik ini menggunakan teknologi dari luar, saya lupa yang jelas eropa, jika saya tidak salah menggunakan teknologi dari swedia.

Kegiatan produksi pabrik ini sudah dimulai sejak tahun 2017 dan perlu Anda ketahui bersama pabrik kertas ini menggunakan Hutan Tanam Industri (HTI) sebagai bahan baku pembuatan pulp dan kertas.

Luas konsesi lahan nya sendiri sekitar 774.000 hektare yang terbagi menjadi dua, konsesi di kabupaten Muba dan kabupaten Banyuasin sebesar 210.000 hektare dan sisanya berada di air sugihan yang juga menjadi wilayah pabrik kertas ini berada.

Jika berbicara mengenai pabrik sebesar ini, tentu tidak terlepas dari izin yang diberikan oleh pemerintah. Pabrik kertas terbesar se-dunia ini mengantongi izin Usaha Industri Primer Hutan Kayu, Izin Usaha Industri pulp dan kimia dasar, izin usaha industri kertas tissue, SK AMDAL dan Izin Lingkungan Kegiatan Pabrik Pulp, serta SK AMDAL dan Izin Lingkungan kegiatan pabrik tissue dan tersus tanjung tapa.

Banyak ya izinnya? tentu saja. Tidak mungkin sebuah perusahaan bergerak tanpa izin yang diberikan pemerintah.

Selain izin dari pemerintah, untuk manajemen mutu pabrik ini juga mangantongi ISO 9001 dan ISO 14001

Berhubung artikel ini membicarakan besarnya pabrik tersebut, kapasitas industri bubur kertas pabrik ini adalah 2,8juta ton per tahun dan 500.000 ton per tahun untuk indsutri tissue nya.

Pabrik ini sudah menggunakan teknologi canggih, bayangkan saja, pabrik sebesar ini hanya membuhkan 2.000-an karyawan tetap yang sebaian besar adalah putra daerah. Lantas apa kecanggihannya? salah satu kecanggihannya adalah pabrik ini menggunakan energi terbarukan.

Sumber energi terbarukan untuk operasional pabrik ini berasal dari bahan dasar pabrik ini sendiri, yakni kayu. Kulit kayu akan digunakan untuk power boiler, getah untuk recovery boiler
kulit+debu untuk bark gasifier for lime kiln burner dan serat kayu itu sendiri lah yang nantinya akan dijadikan pulp dan tisu.

Sebagai pabrik kertas terbesar di dunia, tentunya perusahaan ini juga harus bermanfaat bagi masyarakat sekitar. Bentuk kebermanfaatan sebuah perusahaan biasanya dituangkan dalam bentuk Company Sosial Responsibility (CSR).

CSR yang sudah diberikan antara lain:
1. Pembangunan 16 jembatan permanen sebagai akses di tigas desa kecamatan air sugihan
2. Pembangunan jalan dari jembatan Sei. Rasau - Dermaga Baung sepanjang 6,6 km
3. Pembangunan 60 gedung PAUD
4. Beasiswa bagi siswa SLTA berprestasi ke perguruan tinggi yang nantinya akan dipekerjakan di PT. OKI Pulp and Paper Mills
5. Pembangunan cetak sawah seluas 900 hektare
6. Demplot tanaman padi
7. Pembangunan 4 unit fasilitas pengolahan air minum
8. Renovasi rumah ibadah, sunatan massal, pembagian saranan penampungan air bersih di 13 desa di kecamatan air sugihan dan kecamatan muara padang
9. dan, yang terakhir adalah membangun venue bowling untuk Asean Games 2018 di jakabaring, palembang

Saya rasa saya menceritakan kebaikan saja ya dari tadi, Bukankah setiap perbuatan itu biasanya akan menimbulkan baik dan buruk? ada satu keburukan yang aku lihat sendiri dari adanya pabrik ini, yaitu sepanjang sungai di dekat pabrik banyak kayu gelondongan yang menurutku terjatuh dari kapal pengangkut kayu, sungai menjadi kotor dan cukup membahayakan bagi pengendara sungai lainnnya, ada baiknya pabrik tersebut memikirkan Bagaimana caranya agar tidak banyak kayu gelondongan yang jatuh ke sungai atau bahkan tidak ada kayu gelondongan yang terjatuh agar tidak mengotori sungai.
pabrik kertas di sungai baung
tongkang pengangkut kayu

Sesuai pepatahku diatas, semoga dengan adanya pabrik kertas di wilayah itu akan menimbulkan manfaat lebih banyak daripada mudaratnya.

2 komentar untuk "PT. Oki pulp and paper mills, perusahaan kertas terbesar di dunia saat ini"

Unknown 02.32 Hapus Komentar
Info donk pak.apakah benar pt.oki produksi tisue merk nice??
buayajalan.com 08.11 Hapus Komentar
Nah kurang tau, yg jelas OKI Pulo adalah Sinarmas group, bisa disearching tisu apa aj yg dibuat Sinarmas group